Nusa Dua – Politeknik Pariwisata Bali sebagai Perguruan Tinggi Negeri Pariwisata Bali tak henti-hentinya berproses dan meningkatkan kualitas pelayanan pendidikan baik dari segi kurikulum maupun sarana prasarana termasuk fasilitas praktik. Sebagai perguruan tinggi yang bergerak di bidang vokasi, Poltekpar Bali senantiasa menyediakan berbagai sarana prasarana pendukung pembelajaran dan peningkatan keterampilan mahasiswa. Oleh karena itu, menjaga dan merawat fasilitas praktik dan laboratorium merupakan hal wajib dilakukan. Berada di bawah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Poltekpar Bali secara rutin mendapatkan visitasi serta evaluasi terkait fasilitas praktik dan laboratorium.
Kegiatan Evaluasi dan Visitasi Fasilitas Praktik di Poltekpar Bali dilaksanakan pada Rabu, 10 Januari 2024 bertempat di Gedung MICE Widyatula, Poltekpar Bali. Kegiatan ini dihadiri oleh tim evaluator dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Advisory Board, Manajemen, Ketua Jurusan, Koordinator Program Studi serta Kepala Laboratorium di lingkungan Politeknik Pariwisata Bali yang langsung melakukan visitasi di seluruh Laboratorium praktik. Adapun visitasi meliputi Laboratorium Prodi Destinasi Pariwisata, Usaha Perjalanan Wisata, Pengelolaan Konvensi dan Perhelatan, Divisi Kamar, Manajemen Akuntansi Hospitaliti, Seni Kuliner dan Tata Hidang. Selain inspeksi dan monitoring terhadap kualitas sarana prasarana Poltekpar Bali, kegiatan juga diisi dengan Exit Briefing yakni Paparan Ketua Tim Evaluator terhadap hasil visitasi yang dilakukan.
Dengan diselenggarakannya kegiatan tersebut diharapkan kegiatan praktikum di Politeknik Pariwisata Bali dapat diselenggarakan dengan lebih baik serta didukung oleh berbagai peralatan yang sesuai dengan standar industri terkini.