Yogyakarta, 5 September 2024 – Politeknik Pariwisata Bali (Poltekpar) melaksanakan kegiatan pembekalan bagi pegawai dan dosen ASN yang akan memasuki masa pensiun pada tahun 2024. Kegiatan pembekalan merupakan wadah dalam menyiapkan diri dan mental pensiunan pada masa pasca pensiun.
Kegiatan pembekalan dilaksanakan di Yogyakarta pada Kamis, 5 September 2024. Terdapat empat orang ASN yang ikut serta pada kegiatan ini yakni Bapak Putu Tonsen, Bapak Dewa Gede Putra, Bapak Ketut Suleman, dan Bapak Made Rimpug. Tujuan kegiatan pembekalan bagi calon pensiunan merupakan rangkaian acara yang dirancang untuk memberikan informasi dan persiapan yang komperehensif bagi para peserta sebelum memasuki babak baru dalam kehidupan. Kegiatan pembekalan dilaksanakan di Aveta Hotel Malioboro, Yogyakarta dengan beragam materi menarik meliputi materi aspek psikologis (mental switching) dan materi aspek finansial dan kewirausahaan di masa purnabakti. Penyampaian materi ini dirasa sangat penting sebagai bekal para pensiunan dalam menghadapi perubahan hidup agar dapat memanfaatkan waktu secara produktif.
Kegiatan pembekalan dikemas dalam bentuk workshop interaktif yang dirancang untuk membantu rencana pensiun yang sesuai dengan kehidupan pribadi pensiunan. Workshop ini juga mencakup simulasi perencanaan keuangan dan aktivitas post-pensiun yang dapat memberikan manfaat positif. Selain kegiatan di dalam ruangan (indoor), peserta juga diajak untuk menikmati alam dengan berkunjung ke kebun hidroponik tepatnya di Dewaponik. Selain mendapatkan pengetahuan baru tentang budidaya tanaman hidroponik, peserta juga mendapatkan pengalaman dalam mempelajari teknik pertanian modern dan terlibat dalam aktivitas praktis.
Berbagai pembekalan ini diharapkan mampu memberikan kesiapan mental bagi para pensiunan dengan pengetahuan baru. Selain itu, diharapakn pengalaman ini juga menjadi angin segar dalam mengeksplorasi minat baru di masa depan atau pasca purnabakti. Kegiatan salam satu hari ini diakhiri dengan kunjungan ke beberapa obyek wisata meliputi Candi Ratu Boko dan Obelix Hills.